Fungsi Aplikasi Cek Bansos yang Perlu Anda Ketahui

Perlu untuk diketahui, aplikasi cek bansos hadir untuk mempermudah masyarakat yang mendapatkan bantuan sosial dari pemerintah dapat digunakan dalam pengecekkan apakah bantuan tersebut sudah masuk atau belum.

Semakin berkembannya teknologi, ada banyak juga juga pengembangan berbasis digital agar masyarakat dapat terbantu dalam hal melakukan pengecekkan bantuan tersebut. Hal ini agar tidak membuat masalah bagi orang.

Aplikasi ini sendiri dikembangkan oleh kementerian sosial secara langsung sebagai upaya meningkatkan pelayanan. Selain menggunakan platform yang dapat diunduh melalui smartphone, Anda juga bisa mengecek dengan website resminya.

Untuk masuk atau login pada aplikasi juga harus menggunakan ID yang sudah di verifikasi oleh kemensos. Hal ini dilakukan agar keamanan data-data masyarakat lebih aman dari pihak tidak bertanggung jawab.

Mengenal Fungsi Aplikasi Cek Bansos

Masyarakat yang sudah terverifikasi sebagai penerima bantuan sosial dari kementerian sosial tersebut dapat menggunakan platform ini agar lebih mudah mengakses segala informasi terkait bantuan tersebut.

Dengan menggunakan platform ini, masyarakat lebih dapat mengetahui jadwal penerimaan serta jenisnya. Kemudian Anda juga dapat melihat syarat kepantasan menerima bansos dalam aplikasi cek bansos tersebut.

Masyarakat dapat melihat apakah dana pemerintah tersebut sudah dapat dicairkan atau belum. Perlu untuk Anda ketahui bahwa ada banyak jenis bantuan dari pemerintah ditujukan oleh beberapa golongan masyarakat.

Seperti Bantuan Langsung Tunai atau dikenal sebagai BLT, Bantuan Pangan Non-Tunai atau disingkat sebagai BPNT atau sembako. Kemudian juga ada bansos prakerja, Program Harapan Keluarga atau PHK dan banyak lagi jenisnya.

Dari berbagai jenis tersebut, untuk melakukan pengecekkan atau mendapatkan informasi terkait hal ini, Anda tentu memerlukan aplikasi cek bansos agar mempermudah pencarian informasi akurat.

Untuk menggunakan platform ini, tentunya Anda sebagai pengguna harus mengetahui cara atau langkahnya. Meski tergolong mudah, namun diperlukan ketelitian agar tidak salah dalam menginput data.

Cara Mengecek Bantuan Sosial Melalui Aplikasi Cek Bansos

Dalam penggunaannya, hampir sama dengan penggunaan platform lainnya. Hanya saja untuk bagian registrasi harus diisi dengan benar agar status Anda merupakan seorang penerima atau tidak akan tergantung dari bagian itu.

Aplikasi untuk cek bansos sendiri dapat diunduh dan digunakan melalui smartphone baik pengguna Android atau IOS. Sehingga sangat mudah mengaksesnya serta persyaratan yang cukup memudahkan penggunanya.

Berikut ini adalah cara mengecek bansos menggunakan platform tersebut untuk memudahkan penerima bantuan serta menghemat waktu.

1. Download Platform

Jika ingin menggunakan aplikasi cek bansos ini tentu harus mendownload. Disarankan memastikan bahwa jaringan atau koneksi internet tetap stabil hingga proses mengunduh selesai.

Anda dapat mendownload di google play store atau app store sesuai perangkat pengguna. Jangan lupa untuk memastikan bahwa platform yang diunduh merupakan aplikasi resmi dari kemensos.

2. Registrasi

Dalam registrasi, Anda akan diminta untuk mengisi data terkait sebagai penerima bantuan tersebut. Diantaranya nomor kartu keluarga, KTP, NIK, Foto memegang KTP, serta Email. Selanjutnya pengguna akan diberikan kode OPT.

3. Mengecek Status Terdaftar

Ketika sudah dipastikan login, maka Anda dapat melakukan pengecekkan terkait keterdaftaran diri. Pengguna dapat mengaksesnya pada halaman utama ketika sudah berhasil masuk.

4. Mengisi Data

Anda harus mengisi beberapa data terkait tempat menetap seperti kabupaten atau kota, kecamatan serta kelurahan/desa. Setelah itu, pengguna dapat mencari nama sesuai KTP dengan mengklik opsi cari.

5. Hasil Pencarian

Setelah melalui tahap mengisi data, akan tampil beberapa detail identitas penerima bantuan seperti provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, kelurahan atau desa, nama, usia serta status bantuan sosial.

Saat sudah mengetahui fungsi dari penggunaan platform tersebut, Anda dapat mengikuti langkah diatas agar bisa menggunakan aplikasi cek bansos. Hal ini dapat lebih memudahkan masyarakat dan tidak perlu keluar rumah.