Kata-Kata Motivasi Bahasa Inggris, Arti dan Penjelasannya

Motivasi bisa didapatkan dari mana saja, tapi tidak semua bisa mendapatkan kata-kata motivasi bahasa Inggris. Kalimat inspiratif dalam bahasa Inggris ini bisa dijadikan caption untuk postingan Anda.

Akan tetapi untuk menuliskan kalimat berbahasa Inggris, sebaiknya pahami dulu arti dan penjelasannya. Hal ini dibutuhkan supaya terhindar dari kesalahan dan kalimat dapat dicerna pembaca.

Selain menambah pengetahuan, deretan kata-kata motivasi berbahasa Inggris bisa menyemangati penulis sekaligus pembaca. Bila Anda hanya mengetahui kalimat motivasi dalam bahasa Indonesia, alangkah baiknya menyimak beberapa di antaranya dalam bahasa Inggris.

Inspirasi Kata-Kata Motivasi Bahasa Inggris beserta Penjelasannya

Bila Anda ingin memukau orang lain dengan kutipan kalimat motivasi, sebenarnya bisa mengambil quotes dari novel atau film. Namun pastikan Anda menyertakan sumbernya sekaligus memahami artinya.

Ada banyak sekali kata-kata motivasi bahasa Inggris inspiratif yang bisa membangkitkan semangat. Simak kumpulan kalimat inspiratif dan penuh motivasi berikut ini, beberapa penggalannya berasal dari novel.

1. Rule your mind, or it will rule you.

(Atur pikiran Anda, atau pikiran Anda yang akan mengatur)

Manusia memiliki kemampuan untuk memilah pikiran-pikiran baik maupun buruk. Namun sisi buruknya bila tidak bisa memilah pikiran terutama pikiran buruk, maka pikiran tersebut akan memengaruhi kehidupan.

2. Slow progress is better than no progress. Stay positive and never give up.

(Perkembangan yang lambat lebih baik daripada tidak ada perkembangan. Tetap semangat dan jangan menyerah)

Kata-kata motivasi bahasa Inggris ini mengajarkan ketika melakukan sesuatu, lebih baik mencicilnya daripada tidak sama sekali. Sehingga akan menunjukkan perkembangan sedikit demi sedikit. Dalam berkembang sebaiknya dilakukan dengan pikiran positif serta tidak mudah menyerah.

3. Focus on the step in front, not the whole staircase.

(Fokus pada setiap langkah pada anak tangganya, bukan pada tangganya)

Apabila sudah memiliki tujuan, sebaiknya berfokus pada apa yang harus dilakukan di depan mata. Bukan hanya sekedar fokus pada seluruh inti tujuan, sebab menyusun langkah demi langkah sama pentingnya.

4. “Days without difficulty are the days that you’re not improve.” – Evan Winter, The Rage of Dragons.

(Menjalani hari-hari tanpa kendala justru tidak akan membuatmu berkembang)

Selalu ada kesulitan menghampiri ketika menjalani keseharian. Namun bila ditelaah lebih dalam, kendala itulah yang membuat manusia berkembang lebih baik dari sebelumnya. Cobaan hidup bukanlah neraka, melainkan media untuk berkembang.

5. Just because it’s hard to be solved, doesn’t mean it’s impossible.”

(Hanya karena terasa sulit untuk dituntaskan, bukan berarti tidak dapat diselesaikan)

Meragukan kemampuan sendiri, apalagi lebih sering mendengarkan orang lain mampu menumpulkan daya sebagai manusia mandiri. Apabila seorang manusia lebih mendengarkan diri sendiri niscaya potensi yang dikeluarkan akan lebih besar.

6. Sometimes you need to forget how you feel and start to remember what you deserve.

(Terkadang Anda harus menyingkirkan perasaan dan mengingat hal yang didapatkan)

Kata-kata motivasi bahasa Inggris ini mengajarkan bahwa agar bisa melihat segala sesuatunya secara objektif, Anda perlu menyingkirkan perasaan seperti sedih, khawatir, cemas, atau marah. Dengan begitu, Anda bisa menilai sesuatu hal yang berhasil diraih.

Kata-kata motivasi dengan bahasa Inggris inspiratif di atas bisa menambah wawasan sekaligus kebijakan dalam diri. Cocok untuk dijadikan caption atau sekedar menyemangati diri sendiri maupun orang lain.

Sekedar tips, bila ingin menuliskan kalimat penyemangat dalam bahasa asing sebaiknya kuasai dulu bahasa tersebut. Dengan adanya penjelasan tentang kata-kata motivasi bahasa Inggris di atas bisa lebih mudah dipahami.