Ide Program Kerja OSIS yang Kreatif untuk SMA dan SMK

Menyusun program kerja OSIS yang kreatif bukanlah hal mudah apalagi jika diminta untuk merealisasikannya. Namun, usaha tidak akan pernah membohongi hasil. Bisa saja program yang telah Anda rancang sebelumnya sukses memajukan kualitas sekolah dan rekan siswa.

Jika masih bingung, di bawah ini kami telah menyajikan ide program kerja yang bisa Anda jadikan sebagai bahan referensi. Jadi, jangan tunda untuk baca artikelnya hingga akhir supaya ide Anda bertambah.

Mengenal Sekilas Informasi Tentang OSIS

OSIS atau Organisasi Siswa Intra Sekolah adalah organisasi yang memberikan tugas pada siswa terpilih sebagai penggerak siswa lain dan aktif berkontribusi dalam kegiatan sekolah. Ada banyak seksi bidang dalam OSIS, mulai dari keagamaan, kesenian, hingga kesehatan.

Sama halnya dengan organisasi lain, OSIS juga mempunyai struktur kepengurusan yang ketuanya akan dipilih secara demokratis oleh masyarakat sekolah. Organisasi ini dibimbing oleh guru terpilih yang mempunyai keterampilan di bidang tertentu.

Rekomendasi Ide Program Kerja OSIS yang Kreatif

Agar tujuan untuk meningkatkan kualitas dan membantu siswa bisa berjalan dengan baik, maka OSIS harus menyusun program kerja yang kreatif. Berikut adalah daftar ide program kerja OSIS yang cocok untuk dijadikan sebagai referensi, antara lain:

1. OSIS Sekbid Budi Pekerti

Berikut adalah ide program kerja OSIS di bidang budi pekerti, antara lain:

  • Bekerja sama dengan guru Bimbingan Konseling (BK) untuk razia guna menertibkan siswa.
  • Mendatangkan narasumber untuk memberikan edukasi terkait kedisiplinan siswa.
  • Menyediakan layanan konsultasi atau curhat untuk siswa yang mengalami masalah.

2. OSIS Sekbid Keagamaan

Inilah daftar ide program kerja OSIS yang kreatif di bidang keagamaan, antara lain:

  • Melaksanakan acara doa bersama sebelum kegiatan belajar dimulai.
  • Melangsungkan lomba di bidang keagamaan.
  • Membersihkan tempat ibadah di sekolah dengan jadwal piket.
  • Mengadakan ekstrakurikuler untuk setiap agama yang dianut oleh siswa.
  • Mengadakan kajian rutin dan menghadirkan tokoh masing-masing agama yang dianut oleh siswa.
  • Menyelenggarakan acara peringatan hari keagamaan untuk setiap agama yang dianut oleh siswa.

3. OSIS Sekbid Kebersihan

Adapun beberapa ide program kerja untuk OSIS bidang kebersihan, yaitu:

  • Melangsungkan acara workshop dengan menghadirkan ahli lingkungan untuk memberikan edukasi.
  • Membersihkan buku di perpustakaan dan merawatnya dengan baik.
  • Membuat anggaran dana untuk membeli alat kebersihan setiap kelas.
  • Mengadakan kerja bakti minimal satu minggu sekali untuk membersihkan kelas dan lingkungan sekolah.
  • Menyelenggarakan kegiatan penghijauan agar lingkungan sekolah menjadi lebih asri.
  • Melangsungkan kegiatan daur ulang sampah yang ada di lingkungan sekolah, misal botol, plastik bekas, dan lain sebagainya.

4. OSIS Sekbid Kesehatan

Di bawah ini adalah poin-poin terkait ide program kerja OSIS yang kreatif untuk sekbid kesehatan, antara lain:

  • Melengkapi obat dan peralatan di UKS.
  • Membuat jadwal untuk menjaga UKS (Unit Kesehatan Sekolah).
  • Mengadakan lomba olahraga antar kelas.
  • Mengundang petugas kesehatan untuk memeriksa siswa dan memberikan edukasi.
  • Menyelenggarakan program olahraga rutin, misal senam, yoga, bersepeda, dan lain sebagainya.
  • Merawat sarana dan fasilitas yang ada di dalam ruang olahraga.

5. OSIS Sekbid Kesenian

Ini dia rekomendasi ide program kerja OSIS sekbid kesenian agar menjadi lebih kreatif, yaitu:

  • Mengadakan pesta seni satu tahun sekali untuk menyalurkan bakat dan minat siswa.
  • Mengikuti dan memfasilitasi persiapan perlombaan kesenian di skala nasional.
  • Membersihkan ruang kesenian yang digunakan untuk ekstrakuriluker siswa.
  • Membuat acara kesenian dan menggalang dana untuk pihak yang membutuhkan.
  • Mengadakan perkumpulan untuk mengunjungi beberapa ke galeri seni.

6. OSIS Sekbid Pendidikan

Ide program kerja OSIS yang kreatif untuk sekbid pendidikan bisa Anda dapatkan di bawah ini, yaitu:

  • Mengadakan program membaca buku secara rutin.
  • Menyelenggarakan lomba bidang pendidikan, misal menulis, karya ilmiah, dan lain-lain.
  • Mendatangkan pembimbing olimpiade untuk mengedukasi siswa berpotensi.
  • Mengaktifkan website sekolah untuk mengedukasi siswa maupun pengunjung lain.
  • Melangsungkan acara konsultasi dengan alumni atau narasumber lain untuk membantu proses belajar.

7. OSIS Sekbid Sosial

Terakhir ada ide program kerja untuk OSIS seksi bidang sosial, antara lain:

  • Mengadakan acara galang dana saat terjadi bencana atau musibah.
  • Memberikan informasi kegiatan relawan yang dibuka untuk siswa sekolah.
  • Melaksanakan bakti sosial di panti asuhan atau rumah sosial.
  • Menertibkan parkiran sekolah.

Ada banyak sekali rekomendasi ide program kerja OSIS yang kreatif dan itu bisa Anda gunakan untuk meningkatkan kenyamanan serta memajukan kualitas siswa maupun sekolah.